Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy J4 Plus

samsung-galaxy-j4-plus-01,galaxy-j4-plus, spesifikasi-samsung-galaxy-j4-plus

Samsung Electronics Indonesia telah secara resmi memperkenalkan jajaran Galaxy J Series ke pasar Indonesia, yaitu Samsung Galaxy J4 Plus. Ponsel ini hadir dengan menyasar anak muda pecinta gadget canggih direntang harga dibawah 3 jutaan.

Berikut ulasan lengkap spesifikasi Samsung Galaxy J4 Plus:

Desain dan Layar Samsung Galaxy J4 Plus
Dari segi desain dan ukuran bodi, Samsung Galaxy J4 Plus berdimensi 161.4 x 76.9 x 7.9 mm dengan bobot mencapai 178 gram. Meski memiliki bodi cukup bongsor, ponsel ini terasa nyaman saat digenggam.

Samsung Galaxy J4 Plus hadir dengan tiga varian yang tersedia dalam balutan warna Gold dan Hitam.

Dari sisi layarnya, Samsung Galaxy J4 Plus dengan layar berukuran 6 inci resolusi Full HD+ menggunakan panel IPS LCD. Ponsel ini memiliki keunggulan pada layarnya, karena telah mengusung Infinity Display dengan rasio 18.5:9 dengan bezel tipis sehingga terlihat penuh dengan layar.

Kamera Samsung Galaxy J4 Plus
Untuk sektor fotografi, Samsung Galaxy J4 Plus mengandalkan dibekali kamera belakang beresolusi 13 MP Autofocus dengan aperture f/1.9 dengan dukungan LED Flash berfitur HDR dan Panorama.

Sedangkan sektor depan, Samsung Galaxy J4 Plus dibekali dengan lensa beresolusi 5 MP dengan aperture f/2.2 serta dukungan LED Flash untuk pencahayaan.

Dapur Pacu Samsung Galaxy J4 Plus
Dari segi performanya, Samsung Galaxy J4 Plus mengandalkan prosesor Quad-core 1.4 GHz dari Snapdragon 425 serta GPU Adreno 308 di sektor grafis. Prosesor ini didukung dengan RAM 2 GB dan memori internal 16 GB / 32 GB yang dapat ditingkatkan dengan microSD hingga 512 GB.

Samsung J4 Plus telah dibekali dengan baterai berdaya 3.300 mAh dan berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo.

Fitur Samsung Galaxy J4 Plus
- Fingerprint Side
Samsung Galaxy J4 Plus hadir dengan sensor fingerprint yang tidak seperti kebanyakan ponsel saat ini yang umumnya berada di bagian belakang atau di depan. Namun, Samsung menempatkan sensor tersebut pada sisi kanan ponsel.

- Face Recognition
Selain menggunakan sensor fingerprint, Galaxy J4 Plus memiliki alternatif lain untuk membuka kunci layar, yaitu dengan Face Recognition. Cukup menghadapkan muka pada kamera depan, maka lockscreen akan terbuka seketika.

- Teknologi Audio Dolby Atmos
Dolby Atmos direkayasa untuk membuat dan memainkan kembali soundtrack multichannel untuk pengalaman suara sinema rumah yang sepenuhnya imersif dan paling mutakhir.

Spesifikasi Samsung Galaxy J4 Plus
Tampilan 
  • Layar : IPS LCD
  • Ukuran :  6 inci 
  • Resolusi : 1280 x 720 piksel Full HD+ (rasio 18.5:9)
Bodi
  • Dimensi : 161.4 x 76.9 x 7.9 mm
  • Berat : 178 gram
  • Warna : Hitam dan Gold 
Memori
  • RAM : 2 GB
  • Internal : 16 GB / 32 GB
  • Eksternal : MicroSD hingga 512 GB
Dapur Pacu
  • OS : Android 8.1 Oreo  
  • Prosesor: Qualcomm MSM8917 Snapdragon 425 
  • CPU : Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53
  • GPU : Adreno 308
Kamera 
  • Belakang: 13 MP (f/1.9, 28mm (wide), AF, LED Flash, panorama, HDR) 
  • Depan : 5 MP (f/2.2, LED Flash)
Konektivitas
  • Sim Card : Dual SIM (Nano + Nano)
  • Jaringan : 2G GSM, 3G WCDMA dan 4G LTE 
  • GPS : A-GPS, GLONASS, BDS
  • Bluetooth : 4.2, A2DP, LE
  • Wifi : Wi-Fi 802.11 b/g/n, WiFi Direct, hotspot
  • USB : microUSB 2.0
Baterai
  • Kapasitas : 3.300 mAh 
Fitur / Sensor
  • Sensor : Fingerprint (side-mounted),  gyro, accelerometer, proximity, compass

Harga Samsung Galaxy J4 Plus
Harga Samsung Galaxy J4 Plus untuk pasar indonesia disesuaikan dengan versi RAM dan ROM, yaitu:
  • Galaxy J4 Plus versi RAM 2 GB / ROM 16 GB dibanderol dengan harga Rp 2.099.000
  • Galaxy J4 Plus versi RAM 2 GB / ROM 32 GB dibanderol dengan harga Rp 2.199.000

Demikian ulasan spesifikasi dan harga Samsung Galaxy J4 Plus. Semoga bermanfaat!

Post a Comment for "Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy J4 Plus"