Woow! Samsung Galaxy Note 9 Resmi Rilis dengan RAM 8 GB, Inilah Spesifikasi dan Harganya
Samsung secara resmi merilis smartphone flagship terbarunya yang bernama Galaxy Note 9 dalam acara Samsung Galaxy Unpacked 2018 yang berlangsung di Barclays Center, Brooklyn, New York . Perangkat ini memiliki spesifikasi hardware, desain, kamera dan fitur yang sangat mumpuni.
Galaxy Note 9 tidak mengikuti tren smartphone all-screen yang semakin ramai belakangan ini, Smartphone ini hadir dengan layar konvensional tanpa notch.
Desain dan Layar Samsung Galaxy Note 9
Galaxy Note 9 ini mengusung layar 6,4 inci yang beresolusi QHD+ (2960 x 1440 piksel), berteknologi Super AMOLED yang memberikan pengalaman multimedia terbaik tanpa batas, berdesain Infinity Display yang menjadi ciri khas Samsung, dan beraspek rasio 18,5:9 yang memenuhi bagian depannya
Smartphone ini juga telah dilengkapi dengan sertifikat IP68 yang membuktikan bahwa telah tahan terhadap debu dan air hingga kedalaman 1,5 meter dengan kedalam maksimal mencapai 30 menit.
Desain Galaxy Note 9 terlihat sangat menarik dengan bodi depan full kaca serta bodi belakang terbuat dari bahan metal. Meski badannya terbuat dari kaca dan metal tidak membuat smartphone ini terasa licin ketika dipegang dengan satu tangan. Galaxy Note 9 tersedia dalam berbagai warna kekinian yang merupakan hasil survey warna yang paling digemari netizen saat ini, yakni Midnight Black, Lavender Purple, Metallic Copper dengan warna S Pen yang sesuai, serta Ocean Blue dengan S Pen berwarna Kuning.
Kamera Samsung Galaxy Note 9
Untuk urusan fotografi, Kamera belakang Samsung Galaxy Note 9 telah menggunakan dual kamera dengan kombinasi 12 MP + 12 MP, dual-pixel PDAF, OIS, 2x optical zoom, dan LED Flash . Sementara kamera depannya memiliki resolusi 8 MP dengan aperture f/1.7 yang dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan bagus.
Kamera Galaxy Note 9 ini memiliki teknologi terkini untuk mengurangi noise, dan lensa Dual Aperture yang dapat menyesuaikan cahaya seperti mata manusia. Menariknya lagi dari Galaxy Note 9 adalah notifikasi yang akan langsung muncul apabila foto yang diambil buram, subyek foto berkedip, lensa kotor, atau backlight yang dapat mempengaruhi kualitas foto.
Baca Juga:
Kamera Galaxy Note 9 ini memiliki teknologi terkini untuk mengurangi noise, dan lensa Dual Aperture yang dapat menyesuaikan cahaya seperti mata manusia. Menariknya lagi dari Galaxy Note 9 adalah notifikasi yang akan langsung muncul apabila foto yang diambil buram, subyek foto berkedip, lensa kotor, atau backlight yang dapat mempengaruhi kualitas foto.
Baca Juga:
Dapur Pacu Samsung Galaxy Note 9
Untuk dapur pacunya, Samsung telah membekalinya dengan Exynos 9810 Octa-core (4×2.7 GHz Mongoose M3 & 4×1.8 GHz Cortex-A55) yang memberikan performa prima, serta didukung dengan GPU Mali-G72 MP18.
Untuk dapur pacunya, Samsung telah membekalinya dengan Exynos 9810 Octa-core (4×2.7 GHz Mongoose M3 & 4×1.8 GHz Cortex-A55) yang memberikan performa prima, serta didukung dengan GPU Mali-G72 MP18.
Sementara untuk mengimbangi kemampuan chipset tersebut, Samsung Galaxy Note 9 hadir dengan varian RAM 6 GB + memori internal 128 GB dan RAM 8 GB + memori internal 512 GB yang keduanya dapat ditambahkan dengan microSD hingga 512 GB.
Samsung telah membekali Galaxy Note 9 dengan Water Carbon Cooling System dengan teknologi terdepan serta algoritma penyesuaian kinerja perangkat berbasis AI untuk menghadirkan kinerja yang kuat dan stabil.
Galaxy Note 9 berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo, dan dibekali baterai berkapasitas 4000 mAh yang telah dibekali fitur pengisian daya cepat (Fast Charging). Tak hanya itu, Samsung juga telah menyematkan fitur Wireless Charging pada Galaxy Note9 sehingga memungkinkan penggunanya dapat mengisi daya baterai perangkat ini tanpa menggunakan kabel dan hanya perlu ditaruh di dock wireless Samsung yang tersedia.
Fitur Samsung Galaxy Note 9
- Fitur Kemanan
Untuk fitur keamanannya, Galaxy Note 9 telah disematkan Sensor fingerprint di bagian belakang smartphone yang tempatnya berdekatan dengan dua kamera utamanya. Fitur biometrik lainnya pun telah hadir di dalamnya, seperti Iris scanner, barometer dan heart rate.
- Teknologi NFC
Galaxy Note 9 telah dibekali Teknologi NTC yang memungkinkan penggunanya dapat mengecek atau mengisi saldo E-money, transfer data, bahkan pembayaran digital yang dikombinasikan dengan sensor biometrik untuk otentikasi dan Samsung Pay untuk layanannya.
- S Pen dengan Teknologi Bluetooth Low-Energy
Galaxy Note 9 berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo, dan dibekali baterai berkapasitas 4000 mAh yang telah dibekali fitur pengisian daya cepat (Fast Charging). Tak hanya itu, Samsung juga telah menyematkan fitur Wireless Charging pada Galaxy Note9 sehingga memungkinkan penggunanya dapat mengisi daya baterai perangkat ini tanpa menggunakan kabel dan hanya perlu ditaruh di dock wireless Samsung yang tersedia.
Fitur Samsung Galaxy Note 9
- Fitur Kemanan
Untuk fitur keamanannya, Galaxy Note 9 telah disematkan Sensor fingerprint di bagian belakang smartphone yang tempatnya berdekatan dengan dua kamera utamanya. Fitur biometrik lainnya pun telah hadir di dalamnya, seperti Iris scanner, barometer dan heart rate.
- Teknologi NFC
Galaxy Note 9 telah dibekali Teknologi NTC yang memungkinkan penggunanya dapat mengecek atau mengisi saldo E-money, transfer data, bahkan pembayaran digital yang dikombinasikan dengan sensor biometrik untuk otentikasi dan Samsung Pay untuk layanannya.
- S Pen dengan Teknologi Bluetooth Low-Energy
S Pen pada Galaxy Note 9 telah didukung teknologi Bluetooth Low-Energy (BLE) untuk memudahkan penggunanya, sehingga dengan satu klik pengguna dapat mengambil selfie maupun wefie, mempresentasikan slide, pause dan play video, dan lainnya.
Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9
Tipe Layar dan Desain |
|
Memori |
|
Dapur Pacu |
|
Konektivitas |
|
Kamera Belakang |
|
Kamera Depan |
|
Baterai |
|
Fitur |
|
Harga Samsung Galaxy Note 9
Untuk harganya, Samsung menawarkan 2 pilihan harga pre-order (PO) yang tersedia berdasarkan kapasitas memorinya, yaitu:- Galaxy Note 9 dengan RAM 8 GB / ROM 512 GB dibanderol dengan harga Rp17.999.000,-;
- Galaxy Note 9 dengan RAM 6 GB / ROM 128 GB dibanderol dengan harga Rp13.499.000,-.
Itulah tadi ulasan spesifikasi dan harga Samsung Galaxy Note 9. Semoga menjadi referensi kalian yang ingin memiliki Galaxy Note 9.
Post a Comment for "Woow! Samsung Galaxy Note 9 Resmi Rilis dengan RAM 8 GB, Inilah Spesifikasi dan Harganya"