Rilis di Indonesia, Spesifikasi dan Harga VIVO V9
Vivo akhirnya secara resmi memperkenalkan penerus dari seri V7, yakni Vivo V9 di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah pada Kamis, 29 Maret 2018 dan live di 12 stasiun televisi swasta. Smartphone FullView Display terbaru dengan rasio screen-to-body hingga 90 persen ini diklaim sebagai salah satu yang tertinggi di dunia.
Desain dan Layar Vivo V9
Vivo V9 hadir dengan layar berukuran 6.3 inci Full HD+ beresolusi 1080 x 2280 piksel dengan aspek rasio 19:9 bergaya bezeless, sehingga layaknya smartphone yang memiliki ukuran 5,5 inci. Ponsel ini memiliki dimensi 154,81 x 75,03 x 7,89 mm dengan berat 150 gram termasuk dengan baterai. Untuk memaksimalkan desain ponsel ini, setiap sudut dan lengkungan pada sisi belakang juga disesuaikan untuk memastikan kenyamanan ponsel di telapak tangan pengguna.
Smartphone ini tersedia dalam dua pilihan warna, yakni Gold in Black dan Gold sehingga terkesan elegan dan mewah. Namun dalam peluncurannya, Vivo mengumumkan akan segera merilis varian warna Cool Blue dalam jumlah yang terbatas.
Kamera Vivo V9
Untuk kameranya, Vivo V9 hadir dengan kamera belakang ganda 13 MP dan 2 MP bukaan f/2.0, sehingga mampu menghasilkan foto bokeh seperti kamera DSLR. Dan juga dengan hadirnya fitur algoritma AI Bokeh berdasar machine learning memungkinkan kamera Vivo V9 ini mampu mencapai tingkat tinggi saat mengidentifikaasi objek dan aspek fokus untuk setiap foto yang diambil.
Sementera untuk kamera depannya, Vivo V9 dibekali lensa 24 MP serta disematkan teknologi AI selfie yang mampu mengidentifikasi usia, jenis kelamin, warna kulit, tekstur wajah pengguna dan juga lingkungan pencahayaan di sekitarnya.
Dapur Pacu Vivo V9
Vivo V9 mengadopsi prosesor Qualcomm, yakni chipset Snapdragon 450 octa-core yang ditunjang dengan RAM 4GB serta penyimpanan internal sebesar 64 GB yang bisa ekspansi hingga 256 GB dengan slot microSD. Untuk pengoperasian dan antarmuka, ponsel ini telah menjalankan sistem operasi Android 8.1 Oreo berbalut Fun Touch OS 4.0. Dan didukung dengan kapasitas baterai yang cukup besar, yakni 3.260 mAh.
Fitur dan Konektivitas Vivo V9
Dari segi fitur, Vivo V9 yang telah didukung dengan teknlogi AI juga memastikan kinerja dan ketahanan ponsel jauh lebih baik dengan Vivo AI Smart Engine. Vivo V9 dibekali juga dengan fitur Game Mode terbaru yang bisa mengontrol panggilan dan notifikasi yang masuk saat bermain game. Berikutnya, ada pula fitur game picture-in-picture yang memungkinkan pengguna untuk tetap menjalankan permainan sekaligus membalas pesan penting dan Pocket Karaoke.
Vivo V9 dilengkapi dengan sensor yang komplet, mulai dari accelerometer, ambient light, proximity, e-compass dan gyroscope. Sementara untuk konektivitasnya, ponsel ini tak kalah lengkap seperti Wi-Fi, USB 2.0, Bluetooth 4.2, GPS dan USB OTG.
Spesifikasi Vivo V9
- Layar : 6.3 inci Full HD+ 1080 x 2280 piksel, rasio 19:9, IPS LCD
- CPU : Qualcomm Snapdragon 450 Octa-core berkecepatan 1.8 GHz
- Grafik : GPU Adreno 506
- OS : Android 8.1 Oreo
- RAM : 4 GB
- ROM : 64 GB
- Kamera Belakang : Dual-kamera 13 MP dan 2 MP f/2.2 ( phase detection autofocus, dual-LED flash; video 1080p@30fps )
- Kamera Depan : 24 MP ( f/2.0, video 1080p )
- SIM : Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)
- Jaringan : 4G TDD-LTE/FDD-LTE/3G/2G
- Konektivitas : Wi-Fi, GPS, Bluetooth v4.2, USB 2.0 dan USB OTG
- Sensor : Proximity sensor, Accelerometer, ambient light, e-compass dan gyroscope
- Baterai : 3.260 mAh ( Non-removable)
- Dimensi : 154,81 x 75,03 x 7,89 mm
- Berat : 150 gram
Harga Vivo V9
Vivo V9 di Indonesia dibanderol dengan harga Rp. 3.999.000,- dan sudah bisa pre-order mulai tanggal 29 Maret 2018 di lima e-commerce Official, yaitu Lazada.id, JD.id, Shopee, AkuLaku.com dan Dinomarket. Pada masa pre-order, Vivo V9 ekslusif disertai gift Vivo Bluetooth Stereo Headphone, JOOX VIP Code senilai Rp 49 ribu dan berbagai promo spesial lainnya oleh masing-masing mitra e-commerce.Nah demikian informasi tentang spesifikasi dan harga Vivo V9. Semoga bisa menjadi referensi kalian yang ingin memiliki smartpone ini. Jangan lupa untuk selalu update informasi terbaru di Bilik-Android.com
Post a Comment for "Rilis di Indonesia, Spesifikasi dan Harga VIVO V9"