Download Odin 3.13.1 untuk Windows dan MAC OS
Samsung sangat lambat dalam memperbarui ponsel andalan mereka ke Android 8.0 Oreo. Seperti yang kita ketahui, sebagian besar perusahaan besar smartphone telah lebih dulu meluncurkan pembaruan Android Oreo untuk perangkat mereka yang sudah ada maupun yang baru. Dan baru-baru ini aja Samsung merilis pembaruan firmware Android 8.0 Oreo yang stabil untuk smartphone andalan Galaxy S8 dan Galaxy S8+ tahun lalu. Samsung juga memiliki rencana untuk merilis Android Oreo untuk Galaxxy S7 dan S7 Edge yang akan dirilis tahun ini. Jadi jika anda yang meiliki Galaxy S8 atau Galxy S8+ ingin memperbarui perangkat anda ke Android 8.0 Oreo, maka anda perlu memperbarui Odin 3 versi yang terbaru.
Perlu kita ketahui, Odin merupakan software tools yang dibuat dan dikembangkan oleh Samsung untuk membantu pengguna dalam melakukan reset kembali perangkat Android mereka untuk Flash Stock ROM Samsung. Ini merupakan cara alternatif bagi smartphone untuk melakukan kembali ke kondisi awal (Factory Reset) ke mode sebelum diubah-ubah sesuai keinginan pengguna (original firmware).
Odin 3.13.1 yang baru adalah versi terbaru Odin 3 yang telah dirilis Samsung pada Februari 2018 kemarin. Versi terbaru ini menyertakan daftar panjang perangkat Samsung baru dan dukungan untuk mem-flash Android 8.0 Oreo terbaru berdasarkan ROM 9.0 firmware. Selain itu, ini juga akan digunakan untuk memulihkan Galaxy S9 dan Galaxy S9+, serta untuk menginstal TWRP dan CWM pada kedua perangkat.
Perlu diketahui juga, bahwa versi Odin 3.13.1 terbaru mendukung paltform Windows dan MAC OS untuk mem-flash firmware Samsung. Tetapi jika anda ingin menggunakan Odin 3.13.1 pada MAC OS, yang perlu anda lakukan adalah anda harus mengekstrak terlebih dahulu S1Plugin Bundle dari file yang diunduh dan menjalankannya melalui VMware.
Post a Comment for "Download Odin 3.13.1 untuk Windows dan MAC OS"